INFORMASI: Data berikut ini masih dalam proses pemenuhan Prinsip SDI.

Keragaman dan kepadatan ekinodermata di perairan Teluk Weda, Maluku Utara

Perairan teluk Weda terletak di pulau Halmahera, Maluku Utara. Perairan tersebut cukup kaya dengan sumberdaya perikanan seperti ikan, teripang, kepiting, udang, dan alge. Penelitian tentang keragaman jenis dan kepadatan ekinodermata di perairan teluk Weda, Maluku Utara perlu dilakukan mengingat masih kurangnya data dan informasi tentang biota tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui keragaman dan kepadatan ekinodermata di perairan teluk Weda, Maluku Utara. Penelitian ini dilakukan pada bulan Maret 2013 yang meliputi transek dan koleksi bebas pada 6 stasiun yang terdapat ekinodermata. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keseluruhan ekinodermata yang dijumpai berjumlah 23 jenis dari 17 genus, 12 famili, 10 ordo, dan 5 kelas. Sedangkan kepadatan ekinodermata berdasarkan kelompok kelas, tertinggi ada pada kelas Asteroidea sebesar 0,0456 ind/m2 (43,76 persen) yang didominasi oleh habitat lamun dan terendah ada pada kelas Crinoidea sebesar 0,0002 ind/m2 (0,19 persen) yang didominasi oleh habitat karang. Jurnal Ilmu dan Teknologi Kelautan Tropis, Vol 6. No. 1; Hlm. 17-30. Juni 2014

Access & Use Information

Public: This dataset is intended for public access and use.

Data and Resources

Additional Info

Field Value
Source https://data.lipi.go.id/dataset.xhtml?persistentId=hdl:20.500.12690/RIN/LY9DYI
Last Updated November 7, 2022, 11:45 (UTC)
Created November 7, 2022, 11:45 (UTC)
GUID 66997424-4c01-11ec-a2b9-13b861877756
Language
dcat_issued -
dcat_modified -
dcat_publisher_name Pusat Penelitian Laut Dalam
harvest_object_id 02d39d2b-eb52-45e6-a542-a2dd50206aa8
harvest_source_id 3bd3e3c4-c84b-4cc2-8b58-2dd475ec6523
harvest_source_title Badan Riset dan Inovasi Nasional - DCAT